Pangkalpinang, SuaraBabelNews.Com
Yayasan Pendidikan Depati Amir Bangka Belitung, melalui SD Depati Amir Pangkalpinang, Mengadakan sosialisasi Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS), Senin 14/11/2022
BIAS merupakan imunisasi lanjutan yang diberikan pada anak usia sekolah dasar yang dilaksanakan pada Bulan Agustus dan November. BIAS DT dan TT bertujuan untuk memberikan kekebalan terhadap Tetanus yang diperoleh saat imunisasi anak.
Kegiatan ini diinisiasi oleh UPTD Puskesmas Pangkalbalam bersama SD Depati Amir Pangkalpinang.
Hal ink menindaklanjuti surat edaran dari dinas kesehatan kota Pangkalpinang, no: 443/1342/DINKES/X/2022 tanggal 28 oktober 2022 tentang pemberitahuan Pelaksanaan BIAS di SD Se kota Pangkalpinang dan Surat edaran dari UPTD Puskesmas Pangkalbalam no 440/472/UPTD.PUS.PB/XI/2022 tentang jadwal pelaksanaan sosialisasi bagi orangtua siswa.
Kegiatan sosialisasi diikuti oleh Orangtua/wali murid SD Depati Amir Pangkalpinang.
Perwakilan Yayasan Depati Amir Bangka Belitung, Suprapti membuka kegiatan dan memberikan penyampaian tujuan sosialisasi BIAS.
Alhamdulillah, di pagi hari ini kita akan mengadakan sosialisai BIAS Bersama UPTD Puskesmas Pangkal Balam. Adapun Imunisasi akan di adakan di SD Depati Amir pada tanggal 25/11/2022. terang Suprapti.
Hal serupa pun disampaikan oleh dr. Vira dari UPTD Puskesmas Pangkalbalam, yang menyampaikan maksd dan tujuan Sosialisasi BIAS Di SD Depati Amir Pangkalpinang.
Pagi hari ini, kami dari UPTD Puskesmas Pangkal Balam, akan melaksanakan sosialisasi Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) yang akan dilaksanakan di SD depati Amir Pada tanggal 25/11/2022, berupa imunisasi Difteri (DT) dan Tetanus (TT). Harapannya di bulan ini semua siswa yang menjadi program bisa melaksanakan Imunisasi. jika saat imunisasi kondisi anak kurang sehat dan tidak memungkinkan, bisa diundur di bulan ini langsunh ke Puskesmas Pangkalbalam.
Adapun target sasaran kami dengan tujuan TT lengkap (5 dosis). Terang dr Vira
Dalam Penyampaian Lanjutannya, UPTD Puskesmas Pangkalbalam Melalui dr Vira melanjutkan:
Pada anak, vaksin DT dan TT tidak hanya memberi perlindungan terhadap tetanus dalam masa kanak-kanak tapi juga memberi dasar kekebalan untuk dosis booster vaksin tetanus yang diberikan selanjutnya pada saat masuk sekolah dan saat meninggalkan sekolah dan juga bila terkena luka yang terkontaminasi tetanus. Dewasa yang telah mendapat 5 dosis cenderung memiliki kekebalan seumur hidup. Tutup dr Vira
Saat dikonfirmasi kepada salah satu perwakilan Orangtua/wali murid St memberikan dukungannya akan kegiatan ini.
Kami sangat mendukung Program BIAS, apalgi Dosis imunisasi yang akan diberikan ini merupakan lanjutan dari dosis sebelumnya, dan kami yakin apa yang sudah di programkan oleh pemerintah melalui dinas terkait itu adalah baik untuk warga masyarakatnya, apalgi demi kesehatan. Kami mendukung itu. Terang ST
Catatan Redaksi: Sebelum anak melaksanakan Vaksinasi diharapkan anak dalam kondisi sehat dan sarapan pagi sebelumnya.
(Red)