Sat Samapta Polres Pangkalpinang, Salurkan Bansos Di Sela Aktifitas Patroli

  • Bagikan

Pangkalpinang,  SuaraBabelNews.Com,-

Jajaran Polres Pangkalpinang melalui Patroli Satuan Samapta, membagikan bantuan sosial (bansos) berupa beras kepada masyarakat yang kurang mampu atas dampak penyesuaian harga BBM, Rabu (21/9).

Kali ini personel Patroli Satuan Samapta Polres Pangkalpinang yang dipimpin Bripka Efran Muhardi bersama anggotanya, mengunjungi rumah warga di wilayah Kelurahan Air Kepala Tujuh Kecamatan Gerunggang Pangkalpinang.

Kunjungan tersebut bertujuan untuk membantu masyarakat sebagai dampak dari penyesuaian harga BBM yang telah dicanangkan oleh pemerintah pada tanggal 3 September 2022 yang lalu, ungkap Bripka Efran.

Salah satu warga yang mendapat bantuan sosial berupa beras yakni nenek mariam (67 Tahun) yang merupakan warga Kelurahan Air Kepala Tujuh Pangkalpinang.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Pak Polisi, yang telah membantu kami dengan memberikan bantuan berupa beras, tentunya dalam situasi saat sekarang ini kami menjadi sangat terbantu akibat dari penyesuaian harga BBM pada waktu yang lalu,” ucap nek mariam.

Sumber: Humas Polres Pangkalpinang

  • Bagikan