Desa Tepus capai 100% vaksin, Percontohan Suksesnya Vaksin di Bangka Selatan.

  • Bagikan

 

Suara Babel News, Bangka Selatan,-

Indonesia sehat, merupakan salah satu harapan  dan cita cita bersama dari smua elemen pemerintahan dan  masyatakat indonesia.

seperti di ketahui, Di Indonesia Pandemi covid 19 msih terus mewabah. angka ini masih terus bertambah, tapi seiring berjalan nya waktu, wabah ini perlahan mulai berhasil dikendalikan. Salah satu upayanya adalah penerapan protokol kesehatan yang ketat dalam segala aktifitas dan  pemberian vaksin untuk meningktkan herd imunity dalam tubuh.

Di Kepuluan Bangka Belitung, khususnya di Bangka selatan pecpaian kesuksessan pelaksanaan vaksin semakin meningkat. Hal ini tak lepas dari peran serta pemerintah kabupaten, camat sampai kedesa, dari kepolisan dan TNI sebagai pengaman serta dari Tenaga Kesehtan yang bersinergi demi suksesnya Pencapaian ini.

Bhabinkamtibmas Polsek air Gegas  Brigadir Praha Kusuma mengatakan bahwa sasaran utama mereka adalah warga yang lanjut usia, sehingga mereka tidak perlu susah-susah mendatangi sentra vaksinasi Covid-19. “Jadi kami memudahkan warga yang ingin vaksin tapi ada keterbatasan fisik, sehingga warga merasakan pelayanan dari kami,” ujarnya.

Desa Tepus merupakan salah satu desa di Bangka selatan, yang telah berhasil mencapai 100% pelaksanaan vaksin covid 19 bersama desa air bara diikuti oleh desa lainnya.

Desa Tepus yang di Pimpin oleh Bapak Kusmiran sebagai kepala desa, telah sukses mencapai 100% sukses vaksin pertama, hal ini tak lepas dari upaya dan kerja keras pemerintah desa merangkul seluruh warga desa agar muncul kesadaran akan kesehatan untuk vaksin serta adanya semngat dan antusias dari seluruh warga desa tepus untuk kesehatan diri dan bersama.

Kapolsek Air gegas IPTU Tian Talingga menyampakkan kepada media “Untuk vaksinasi tahap pertama di desa Air Bara 2.969 orang dan desa Tepus 2.795 orang, artinya vaksin pertama di dua desa tersebut sudah 100 persen.  Dan untuk vaksinasi tahap kedua di desa Air Bara baru capai 1.626 orang atau 54 persen. Sedangkan untuk desa Tepus sudah 1.767 orang atau 63 persen,” kata Tiyan, Sabtu, 13 November 2021 sore.

Desa Tepus bersama dengan Desa air bara sudah 100% vaksin, diharapkan bisa jadi desa percontohan untuk desa yang lainnya agar bisa sukseskan pelaksaan vaksin covid 19 di kecamatan air gegas bangka Selatan seperti penyampaian dari camat air gegas Bapak yonsalakari kepada media beberapa waktu yang lalu.

 

 

Yonsalakari mengatakan dalam himbauan nya ” Mari, bagi warga kecamatan air gegas yang belum melaksanakan vaksin, ayo vaksin. krn vaksin bagus untuk kekebalan tubuh kita. mari vaksin di puakesmas terdekat atw di pos pelayanan vaksin terdekat” pungkas camat air gegas tersebut.

Suara BaBel news, Menyuarakan untuk masyarakat BaBel dan sekitarnya.

  • Bagikan