PANGKALPINANG, SuaraBabelNews.Com,-
Hari kedua Race Pantai Pasir Padi kota Pangkalpinang membludak dan padat merayap. Minggu 30/04/2023
Race Pantai Pasir Padi 29-30 April 2023 merupakan ajang balap motor tanah yang banyak diminati oleh para pencinta otomotif Babel
Dalam kesempatan ini salah satu warga Bangka Selatan mengatakan segaja datang dari desa Bencah berserta keluarga hanya untuk menyaksikan balap motor di Pantai pasir padi
“Kami datang ke Pangkalpinang kemarin dan malam tadi nginep dihotel di Pantai pasir padi,”ungkap Angga
Ia juga menyebutkan bahwa kegiatan balap motor di Pantai pasir padi sangat ramai dan padat pengunjungnya untuk berjalan dan berkendara pun susah sekali
“Penonton sangat membludak berbeda dari even-even sebelumnya. Mungkin karena masih momen hari raya Idul Fitri jadi ramai penontonya,”sebutnya
Sementara itu dari 200 pembalap yang mengikuti Race Pantai Pasir Padi bukan hanya warga biasa tapi ada juga anggota kepolisian dan anggota DPRD Bangka Selatan yang ikut di kelas Fun Race
“Mari kita dukung dunia otomotif dengan event-event balap motor maupun mobil. Agar pembinaan atlit muda Babel bisa berprestasi di ajang nasional dan internasional,” kata Yogi Maulana
Race Pantai Pasir Padi ini juga langsung dipantau pengurus IMI Pusat yang turut hadir dan menyaksikan para croser-croser asal Babel berlomba.
Ketua Panitia Race Pantai Pasir Padi 29-30 April 2023 Ahmad Wahyudi mengucapkan rasa syukur karena event balap kali ini sangat ramai dan penontonnya membludak berbeda dengan event-event sebelumnya
“Alhamdulillah, acara Race Pantai Pasir Padi menuju Sport Tourism sudah didepan mata. Melihat antusias masyarakat dan peserta yang hadir dalam even kali ini sangat sportif dan keamanan pun berjalan lancar,”katanya
Ahmad Wahyudi juga berharap kedepan even balap di pantai pasir padi ini bisa menjadi sebuah daya tarik tersendiri untuk pendapatan daerah kota Pangkalpinang
“Melihat ramainya pengunjung yang hadir dalam final Race Pantai Pasir Padi ini mungkin ada ribuan penonton dan 606 raider dari 322 pembalap ini sungguh angka yang fantastis jika ajang ini menjadi ajang nasional maupun internasional,” tutupnya